Ticker

6/recent/ticker-posts

Pj. Kades Lepas Pawai Ta'aruf MTQ Ke-8 Tingkat Desa Simpang Ayam


BENGKALIS, ERAPUBLIK.CO
– Pemerintah Desa (Pemdes) Simpang Ayam Kecamatan Bengkalis, Kabupaten Bengkalis bersama BPD Desa Simpang Ayam dan seluruh lembaga Desa Simpang Ayam serta ratusan masyarakat mengikuti Pawai Ta'aruf Musabaqoh Tilawatil Qur'an (MTQ) ke-8 Tahun 2024 Tingkat Desa Simpang Ayam

Dalam pelepasan pawai Ta'aruf MTQ Tingkat Desa Simpang Ayam, Senin 27 Mei 2024. Dari Jalan Utama Depan Masjid Jami'atul Mukhlis menuju Jalan Basirun lalu keluar ke Jalan Maimah dan menuju kembali ke Masjid Jami'atul Mukhlis, langsung dilepas oleh PJ. Kades Simpang Ayam Yulfi Yendri didampingi Istri, Ketua BPD, Mantan Kades Simpang Ayam, Babinsa dan Bhabinkamtibmas Desa Simpang Ayam.

Tidak hanya itu, Masyarakat Desa Simpang Ayam turut antusias mengantarkan Khafilah yang akan bertanding nantinya, sehingga terlihat ratusan orang yang ikut andil dalam pawai MTQ Tingkat Desa Simpang Ayam ke-8 ini.


PJ. Kades Simpang Ayam Yulfi Yendri kepada media ini mengatakan, bahwa kami sudah melakukan musyawarah di tingkat Dusun dalam rangka penyelenggaraan acara MTQ tingkat Desa Simpang Ayam ke-8 ini di jauh-jauh hari, dan persiapan dari awal pembuatan Astaka MTQ dan persiapan lainnya kami bekerja sama dengan panitia dan seluruh masyarakat Desa Simpang Ayam saling bahu-membahu hingga terlaksananya kegiatan hari ini.

"Saya ucapkan terimakasih kepada panitia dan jajaran pemerintah desa yang ikut berperan aktif membantu kegiatan ini, dan berterimakasih juga kepada masyarakat Desa Simpang Ayam yang ikut berpartisipasi dalam menyukseskan pawai ta'aruf MTQ tingkat Desa Simpang Ayam," ucap Yulfi.

Ketua Panitia MTQ ke 8 tingkat Desa Simpang Ayam Mujiono yang juga mantan Kades Simpang Ayam mengatakan hal yang sama, "Kami Atas nama panitia mengucapkan terimakasih kepada pemerintah Desa Simpang Ayam dan seluruh lapisan masyarakat yang turut berpartisipasi dalam pawai ta'aruf ini, semoga awal pawai ta'aruf hingga penutupan MTQ tingkat Desa Simpang Ayam berjalan lancar tanpa ada hambatan," harap mantan Kades Simpang Ayam. **


Penulis : Ramadhan