Ticker

6/recent/ticker-posts

Bulan Penuh Berkah, KNPI Kec.Bengkalis Berbagi Sembako, 1 Ramadhan


BENGKALIS
, Erapublik.com - Puasa pertama tepat pada Ahad 03 April tahun 2022 M/1443 H. Ketua KNPI Kecamatan Bengkalis beserta pengurus memberikan bantuan sembako kepada beberapa masyarakat di Desa Pedekik Kecamatan Bengkalis, Riau. Bertujuan untuk menjalin tali silaturahmi sesama umat muslim di bulan Ramadhan bulan yang penuh ampunan.

Ketua DPK KNPI Kecamatan Bengkalis Joko Sutiono A.Md, atau yang kerap disapa Mas Jo, kepada media ini mengatakan, Alhamdulillah pada hari ini, Minggu 03/04 bertepatan puasa pertama, "Kami KNPI Kecamatan Bengkalis bisa berbagi kepada saudara kita yang membutuhkan, terutama anak yatim, kaum dhuafa, janda dan kriteria layak menerima lainnya," papar Mas Jo didampingi beberapa pengurus.


Insyaallah kedepan, kami KNPI Kecamatan Bengkalis akan memberikan bantuan sembako lebih banyak lagi dan berbagi takjil.

"Sesuai instruksi ketua DPD KNPI Kabupaten Bengkalis Bung Iwan Saputra, bahwasanya organisasi KNPI tidak hanya berkecimpung di bidang kepemudaan saja, namun juga sosial, budaya, keagamaan dan lain-lainnya," tambah Mas Jo.

Semoga Allah melapangkan rezeki bagi kami semua pengurus dan anggota DPK KNPI Kecamatan Bengkalis. Semoga bisa saling berbagi di bulan yg penuh berkah ini ,"Sesungguhnya Allah melipat gandakan amal kebaikan di bulan Ramadhan, amin,,,"ucap mas Joko mengakhiri.


Penulis : Ramadhan