Ticker

6/recent/ticker-posts

Kain Songket Ibu Yesi Susanti Warga TPTM Semakin Banyak Motifnya


 


ROHIL- Kain songket merupakan kain tenun tradisional yang ditenun dengan tangan. Keindahan kain songket adalah karena ditenun dengan benang berwarna emas dan perak. Kain songket biasanya dikenakan sebagai pakaian dari acara-acara resmi. 



Keindahan kain songket adalah karena ditenun dengan benang berwarna emas dan perak. Kain songket merupakan kain tradisional khas Melayu tepatnya di Sumatra Riau, Sumatera Selatan dan Minangkabau. Kain songket juga sering digunakan sebagai properti atau ksesoris pada tarian tradisional.


Salah satu pengrajin Kain Songket asal Kabupaten Rokan Hilir Ibu Yesi Susanti yang beralamat di Jalan Lintas Bagan Siapiapi Ujung Tanjung Kampung Melati sebelah Mesjid Al-Muhajirin Kelurahan Melayu Besar Kota.. Kecamatan Tanah Putih Tanjung Melawan, berdirikan sejak Tahun 2011.


Ibu Yesi Susanti pengrajin Kain Songket khas Kab. Rohil saat dikonfirmasi awak media erapublik.com melalui pesan singkat Whatshapnya mengatakan, adapun jenis dan motif kain Songket yang saya cetak yaitu, jenis Pucuk Rebung, Siku Awan, Siku Keluang, Lejo, jenis Sinto Rak, Bunga Kecubung, Pucuk Rebung Tabur Bertali, Pucuk Rebung Berkepala," jelas Yesi.


Untuk Kabupaten Rohil khusus nya Riau, notif yang banyak di sukai dan sudah menjadi ciri khas yaitu, jenis motif pucuk rebung," ungkap Yesi Susanti.


Yang sudah membeli songket kita dari Kecm Tanah Putih Kab. Rohil Riau khususnya Kab. Rohil dan Kabupaten yang ada d Propinsi Riau bahkan sampai luar Riau seperti Madura," imbuh Yesi.


" Saya sangat berharap perhatian Pemerintah Daerah Kabupaten Rokan Hilir, agar memperhatikan pengrajin kain Songket saya, khususnya dari Dinas Koperasi dan UKM," harap Sesi Susanti.


Saya menghimbau semua warga Kab. Rohil, mari sama-sama membudayakan kain songket ini menuju lebih berkembang lagi dan ikut promosikan usaha kain Songket yang ada di Kab. Rohil yang kita cintai ini," pesan Yesi Susanti.



Reporter: TO.