Ticker

6/recent/ticker-posts

Pembacaan Yasin Dan Tahlil Serta Do'a Bersama Masyarakat Demi Keselamatan Dan Kesuksesan TMMD Ke 105


BANYUWANGI – Pertajam iman dan Taqwa kepada Tuhan Yang Maha Esa Tim Tehknis Bintalrem 083/Bdj yang tergabung dalam Satgas TMMD ke 105 Kodim 0825/Banyuwangi  di Desa Setail Kec. Genteng  Kabupaten Banyuwangi  menghadiri pengajian yang  di adakan pada setiap minggunya.

Kegiatan pengajian rutin kali ini dilaksanakan di rumah Bpk Nanang yang berada  di desa Setail Kec. Genteng lokasi TMMD ke 105 Kodim 0825/Banyuwangi.
Kepala Desa Setail, Drs. Syaifudin saat kami temui  menyampaikan terima kasih kepada Satgas TMMD dari Kodim 0825/Banyuwangi serta  Babinsa Koramil Genteng, beliau berharap semoga kebersamaan tersebut akan lebih baik dan tidak hanya di sini saja.

“Karena manusia hidup harus saling menghargai dan saling gotong royong,” tegasnya.

Pabintalrem 083/Bdj Lettu Inf  Samsul Hidayat mengatakan kebersamaan masyarakat di desa sini sudah sangat kental dan dalam kesehariannya mereka sangat dekat dengan gotong royong, dengan menghadiri pengajian ini, Satgas TMMD bentuk kedekatannya dengan masyarakat. “Warga disini sangat rukun dalam kesehariannya,” ungkapnya.


Autensi: Tim Tehknis Penrem 083/Bdj